Sabtu, 07 Juli 2012

Reklame-reklame Pencurian

Reklame-reklame pencurian hiburan asik di jalanan
Membawa emosi penglihat ke arus kemarahan
Membawa emosi penglihat ke arus kesenangan


Reklame-reklame pencurian ajang pencitraan
Korban pabrik-pabrik produsen pencuri
Mencuri perhatian pejalan untuk kebanggaan

Reklame-reklame pencurian menjadi wabah
Virus-virus mencuri mewabah dan menjadi budaya
Saling tukar pikiran untuk perkembangan mencuri

Reklame-reklame pencurian iklan wajib cendikiawan
Cendikiawan jadi karbitan mencari uang dengan instan
Saling mencuri sejak makan bangku pendidikan

Reklame-reklame pencurian tersebar di penjuru kota
Menjadikan warga kota sebagai para pencuri
Mencuri apapun yang bisa dicuri

Sekarang tak heran jika pencuri ada dimana-mana
Di Rumahmu?
Di rumah mereka?
Di rumah ku juga tentunya…..